Access List - CISCO


 Definisi Umum
    
    ACL menentukan pengguna atau proses sistem mana yang diberikan akses ke objek, serta operasi apa yang diizinkan pada objek tertentu. ACL memungkinkan atau menolak lalu lintas masuk atau keluar tertentu di tingkat subnet.

_______________________________________________________________________________________________________

Topologi
  • Daftar PC:
    • PC11
    • PC12
    • PC13
    • PC14 (PC ADMIN)
_______________________________________________________________________________________________________

Konfigurasi

1. Pada router masuk ke interface fa0/0 yang ke arah PC12 dan PC13.
  • IP Address : 10.10.10.1/24
2. Selanjutnya masuk ke interface fa0/1 yang ke arah PC11.
  • IP Address : 20.20.20.1/24
3. Atur IP address dan gateway pada PC11, PC12, dan PC13.
  • IP Address : 20.20.20.2/24
  • Gateway : 20.20.20.1
 

  • IP Address : 10.10.10.2/24
  • Gateway : 10.10.10.1

  • IP Address : 10.10.10.3/24
  • Gateway : 10.10.10.1

4. Kembali ke router, kita atur access list IP yang ingin kita blokir dan yang ingin kita perbolehkan.
  • "access-list 1 deny 10.10.10.3 0.0.0.0" disini saya blok IP address PC13.
  • "access-list 1 permit any" disini saya membuat access list dengan angka 1 agar IP (selain PC13) bisa melakukan akses.
5.  Masuk ke interface fa0/0
  • "ip access-group 1 in" disini saya mengkonfigurasi access list sebuah interface yaitu fa0/0 pada router, sehingga dapat mengontrol lalu lintas masuk ke dalam router melalui interface tersebut.
6. Dari PC13 kita coba ping ke arah PC11.
  • Disini saya tidak bisa request ke arah PC11, karena tadi saya sudah membuat access list yang dimana PC13 tidak bisa melakukan akses, dan tidak bisa berkomunikasi satu sama lain.
7. Hasil 
  • Ping dari PC11 ke PC12, berhasil.
  • Ping dari PC11 ke PC12, gagal.
_______________________________________________________________________________________________________

Terima kasih yang telah menyimak dan membaca blog saya, mohon maaf apabila ada banyaknya kekurangan dari saya, sampai jumpa di materi selanjutnya dan terima kasih!



Bekasi, 4 Mei 2023

Penulis : Anas Miftakhul Falah








Komentar

Postingan populer dari blog ini

Konfigurasi Control Panel Hosting - EHCP

UJIAN PENGETAHUAN & PRAKTIK PROTOTYPE - PKK

Cara Membeli, Konfigurasi - Virtual Private Server (VPS)